American Flag Guitar Pick

Kamis, 22 Maret 2018

GERAK DAN KECEPATAN



GERAK DAN KECEPATAN
1.Gerak
Image result for gambar gerak lurus



Gerak adalah perpindahan atau perubahan kedudukan suatu benda.suatu benda disebut bergerak terhadap suatu titik acuan jika jarak benda berubah terhadap titik acuannya.

Gerak dibedakan menjadi gerak nyata dan gerak semu.suatu benda disebut bergerak nyata bersifat aktif gerak (gerak benda yang menyebabkan perubahan jarak).Contoh benda bergerak nyata : kereta bergerak meninggalkan stasiun,benda jatuh menuju tanah,dan lain lain.sedangkan benda disebut bergerak semu jika jarak benda berubah terhadap benda lain tetapi benda tersebut bersifat pasif.contoh gerak semu: matahari bergerak dari timur ke barat;ketika kita naik mobil,pohon pohon dipinggir jalan tampak bergerak ke arah belakang mobil; dan lain lain.berdasarkan bentuk lintasannya,gerak dibedakan menjadi gerak lurus,gerak parabola,dan gerak melingkar.

Berdasarkan kecepatannya,gerak benda dibedakan menjadi gerak lurus beraturan (GLB) dan gerak lurus berubah beraturan (GLBB) dan gerak tidak beraturan.Gerak lurus berubah beraturan dibedakan menjadi GLBB dipercepat dan GLBB diperlambat.

Image result for gambar gerak lurus beraturan dan gerak lurus berubah beraturan
Alat untuk mengetahui jenis gerak suatu benda adalah pewaktu detik (ticker timer).Melalui ticker timer,gerak benda diremkan pada kertas dengan bekas ketukan berupa titik titik yang diketuk dalam waktu ketukan yang sama.Dengan mengamati jarak antar ketukan,dapat diketahui jenis gerak yang terjadi berupa GLBB dipercepat dan GLBB diperlambat.jika jarak awal ketukan sampai akhir ketukan sama,maka terjadi gerak beraturan.Namun,jika jarak awal ketukan pendek kemudian makin lama makin jauh,maka yang terjadi adalah GLBB dipercepat.sebaliknya,jika jarak antar ketukan pada awal panajng dan kemudian makin pendek pada akhir ketukan artinya terjadi GLBB diperlambat.

2.Kecepatan
Image result for gambar kecepatan

Kecepatan adalah jarak tempuh setiap satuan waktu.Dalam persamaan,kecepatan dapat dituliskan sebagai berikut:
Rumus :
V = s/t
Keterangan :
V = kecepatan dengan satuan (m/s)
S = jarak tempuh dalam satuan (m)
        t  = waktu tempuh dalam satuan (sekon)



Contoh Soal 
1.Apa yang terjadi bila anda mengendarai motor dengan kecepatan 120 km/jam lengah selama 3 detik dan tiba-tiba pada jarak 90 m di depan anda seseorang menyeberang jalan?
Penyelesaian:
Misalkan kecepatan motor = vm, waktu = tdan jarak penyeberang = sp maka
vm = 120 km/jam = 33,33 m/detik
tm = 3 detik
sp = 90 m
maka jarak yang ditempuh oleh pengendara motor selama lengah 3 detik adalah:
sm = vm x tm
sm = 33,33 m/detik x 3 detik
sm = 100 m
2.Apa yang terjadi bila anda mengendarai motor lengah selama 3 detik dengan kecepatan 130 km/jam dan tiba-tiba pada jarak 150 m di depan anda seseorang menyeberang jalan?
Penyelesaian:
vm = 130 km/jam = 36,11 m/detik
tm = 3 detik
sp = 150 m
maka jarak yang ditempuh oleh pengendara motor selama lengah 3 detik adalah:
sm = vm x tm
sm = 36,11 m/detik x 3 detik
sm = 108,33 m
3.Seorang pemuda ngebut di jalan raya lurus dengan kecepatan 90 km/jam. Pemuda tersebut sepeda motornya tidak dilengkapi denga spion, sehingga pada saat melihat temannya dibelakang ia harus menoleh ke belakang. Pada jarak 100 m segerombolan sapi berjalan berjejer dengan panjang 10 m mulai menyeberang jalan yang lebarnya 4 m dengan kecepatan 1 m/s, pemuda tersebut menoleh ke belakang dalam selang waktu 4 detik. Apa yang akan terjadi dengan pemuda tersebut? Menabrak sapi atau tidak? Jelaskan!
Penyelesaian:
Untuk menyelesaikan soal di atas harus mengetahui jarak yang di tempuh oleh pemuda selama menoleh kebelakang dalam waktu 4 detik dan jarak yang ditempuh oleh sapi pada saat bersamaan. Misalkan kecepatan pemuda = vp, waktu pemuda= tp, jarak yang ditempuh pemuda = sp, kecepatan sapi = vs,waktu sapi = ts, jarak yang ditempuh sapi = ss, dan panjang gerombolan sapi = d, dalam hal ini ts = tp = t maka
vp = 90 km/jam = 25 m/detik
t = 4 detik
vs = 1 m/s
d = 10 m

Jarak yang ditempuh oleh pemuda selama meneoleh ke belakang adalah:
sp = vp x t
sp = 25 m/detik x 4 detik
sp = 100 m
Jadi selama menoleh ke belakang pemuda tersebut sudah menempuh jarak 100 m

dan jarak yang ditempuh oleh sapi selama pemuda tersebut meneoleh ke belakang adalah:
ss = vs x t
ss = 1 m/detik x 4 detik
ss = 4 m














Tidak ada komentar:

Posting Komentar